Sabtu, 16 Desember 2017

Lokasi Dan Harga Tiket Masuk Taman Simalem Resort, Nikmati Danau Toba Dari Ketinggian

Lokasi Dan Harga Tiket Masuk Taman Simalem Resort - Ada banyak cara untuk menikmati Danau Toba. Mulai dari berkunjung ke pulau samosir yang berada ditengah Danau atau cukup dari tepi danau saja. Menyandang predikat danau terluas di Asia Tenggara dan luasanya mencakup 7 kabupaten di Sumatera Utara, tentu banyak spot yang bisa dikunjungi. Sebut saja seperti di BIS alias bukit Indah Simarjarunjung, Bukit Holburg, Sapo juma dan juga taman simalem ini. Lokasi taman simalem yang berada di datarang tinggi Karo, membuatmu bisa menikmati view danau toba dari ketinggian.

Sejatinya taman simalem ini dibangun sebagai tempat peristirahatan para wisawatan alias resort seperti di sapo juma. Namun karena dilengkapi dengan fasilitas dan beragam wahana, kini menjadi salah satu destinasi wisata di sekitar Danau Toba. Bagi pengunjung yang tidak menginap, akan dikenakan tiket masuk taman simalem. Setelah itu bisa menikmati beragam fasilitas didalamnya. Mulai dari pearl of lake toba dimana kita bisa menikmati Danau Toba secara penuh. Kemudian ada juga spot bernama One Hill Tree yang merupakan titik tertinggi taman simalem resort. Tentu saja aktivitas berfoto foto tak bisa dilepaskan dari spot spot instagramable tersebut.
Lokasi Dan Harga Tiket Masuk Taman Simalem Resort
Harga Tiket Masuk Taman Simalem Resort
Ada banyak aktivitas yang bisa dilakukan di lokasi taman simalem resort. Bagi yang suka dengan permainan outdoor disana juga menyediakan wahana paintball, outbond dll. Ada juga paket trekking ke air terjun kembar. Namun untuk menikmati wahana outdoor dan trekking harus membayar biaya tambahan diluar tiket masuk. Dan satu lagi, di sana juga terdapat resto. Jadi kalau mau ngisi perut gak perlu khawatir tinggal pesan makanan saja di resto taman simalem.
Lokasi Dan Harga Tiket Masuk Taman Simalem Resort
Spot Foto Di Lokasi Taman Simalem Resort

Harga Tiket Masuk Taman Simalem Resort

Jika kamu tidak membawa kendaraan akan dikenakan tiket masuk sebesar Rp 50 ribu. Sedangkan jika membawa sepeda motor, harus membayar tiket masuk taman simalem seharga Rp 85 ribu. Sementara itu jika datang dengan mobil max 8 seat dikenakan tiket Rp 250 ribu, bus 15 seat Rp 500 ribu , bus 20 seat Rp 900 ribu dan bus diatas 20 seat, Rp 1,2 juta.
baca juga: Lokasi Bukit Gibeon Yang Hits

Lokasi Taman Simalem Resort

Taman simalem tepatnya berada di jalan raya merek km 9, Sidikalang, Desa Kodon kodon, Kecamatan Merek, Karo, Sumatera utara. Kalau dari medan, langsung saja berjalan menuju brastagi. Sebelum di brastagi ada pertigaan kalau kanan arah Kabanjahe, ambil yang ke kiri. Berjalan sekitar 8 km kemudian kamu akan sampai di lokasi taman simalem resort.

Kalau dibandingkan dengan bukit simarjarunjung ataupun sapo juma tongging, memang harga tiket masuk taman simalem ini lebih mahal. Namun semua terbayar dengan keindahan yang ditawarkan didalamnya. Sementara itu jika kamu ingin menginap, tarif atau harga taman simalem resort ini dipatok mulai dari Rp 2 jutaan.
Kamis, 14 Desember 2017

Rute Dan Lokasi Kebun Teh Jamus Ngawi Yang Punya Borobudur Hills

Rute Dan Lokasi Kebun Teh Jamus Ngawi - Kebun teh adalah salah satu spot wisata alam yang digemari. Selain menawarkan pemandangan hijau, lokasinya kerap digunakan untuk hunting foto. Jika Karanganyar memiliki kebun teh kemuning, tetangganya Ngawi juga memiliki kebun teh yang hits di pengguna sosial media. Dimana lagi kalau bukan di Kebun teh Jamus. Topografinya berundak undah, bahkan di salah satu bukit menyerupai candi Borobudur. Oleh karenanya bukit tersebut dinamakan Bukit Borobudur.

Kebun teh jamus ngawi memiliki luas mencapai 478 hektar. Seluas 460 hektar ditumbuhi tanaman teh, sedangkan sisanya ditumbuhi pohon pohon besar. Ada beberapa jenis teh yang tumbuh di lokasi kebun teh jamus seperti teh hitam, teh putih, teh hijau serta benalu teh yang dikenal sebagai bahan obat. Kamu bisa melihat proses pemetikan teh oleh para petani atau sekedar bercengkrama dengan hawa sejuk dan semilir angin pegunungan.Suasana yang tenang dan view yang menyegarkan bisa mengobati kepenatan akibat rutinitas yang membelenggu. Apalagi jika kamu datang bersama pasanganmu.
Rute Dan Lokasi Kebun Teh Jamus Ngawi
Rute menuju Kebun Teh Jamus Ngawi
Tentu saja aktivitas fotografi, menjadi hal yang tak pernah terlewatkan oleh para pengunjung. Dari sekedar foto selfie sampai untuk keperluan foto prewedding. Untuk mendapatkan spot yang bagus kamu bisa menuju ke borobudur hills yang memiliki tinggi sekitar 35 meter. Sudah ada tangga untuk mencapai puncak tertinggi. Dari atas bukit tersebut kita bisa melihat air terjun sumber lanang serta kolam renang di kebun teh jamus. Yup, di area kebun teh ngawi ini tersedia fasiltias kolam renang. Bagi yang kuat dengan suhu dingin, bisa mencoba kolam renang ditengah kebun teh tersebut.

Lokasi Kebun Teh Jamus

 Bagi yang belum tahu alamat kebun teh jamus, lokasi tepatnya berada di Desa Girikerto, Kecamatan Sine, Ngawi, Jawa Timur. Kalau dari kota ngawi, memang lokasinya cukup jauh yakni sekitar 45 km sedangkan kalau dari Sragen berjarak sekitar 40 km. Untuk menuju kesana, kamu bisa menggunakan aplikasi google maps atau mengikuti rute berikut ini.
Rute Dan Lokasi Kebun Teh Jamus Ngawi
Lokasi Kebun Teh Jamus Ngawi

Rute Ke Kebun Teh Jamus Ngawi

Jika kamu dari arah solo/ sragen bisa melewati jalan raya Solo -Surabaya. kemudian menuju Tunjungan - Winong - Plosokerep - Sine. Dari sine lanjutkan ke arah ngrambe. Kalau sudah sampai di pertigaan (sebelum tanjakan baron) belok kiri arah ngrambe lalu di persimpangan selanjutnya belok kanan yakni arah jamus. Sedangkan bagi yang dari arah madiun bisa melalui rute ngawi - paron -jogorogo - ngrambe - sine. Lurus saja hingga sampai di lokasi kebun teh jamus.

Gimana asik kan tempatnya? Oh ya untuk tiket masuk kebun teh jamus ini hanya Rp 8 ribu saja. Didalamnya juga sudah tersedia beberapa fasilitas pendukung seperti tempat ibadah, toilet serta warung warung penjual makanan dan minuman ringan.

Rabu, 13 Desember 2017

Lokasi Dan Harga Tiket Masuk Bukit Dhoho Indah Kediri

Lokasi Dan Harga Tiket Masuk Bukit Dhoho Indah - Kediri rupanya tak mau kalah dengan tetangganya Batu soal pariwisata. Perlahan tapi pasti muncul beberapa destinasi wisata baru di Kediri. Beberapa diantaranya Kampung Anggrek, Kampung Indian, Taman agro margomulyo dan yang tak kalah ngehitsnya Bukit Dhoho Indah atau yang kerap disingkat BDI. Kondisi geografis Kediri yang dihimpit gunung wilis dan gunung kelud memang sudah menjadi modal yang potensial untuk digarap menjadi sebuah obyek wisata. Apalagi kediri adalah kota terbesar ketiga di jawa timur setelah surabaya dan malang.

Lokasi Bukit Dhoho Indah berada sekitar 10 km dari pusat kota kediri. Disini pengunjung akan disajikan dengan beragam wahana dan permainan luar ruangan yang menantang adrenalin. Diantaranya ATV, kolam pemancingan, wall climbing, kebun buah, flying fox, serta arena outbound. Tak jauh berbeda sama wisata wisata kekinian di daerah lain. BDI juga memiliki sejumlah spot foto yang instagenic. Bagi yang membawa anak anak, disana pun tersedia beberapa jenis permainan anak seperti perosotan ataupun tangga tanggaan. mang wahana di Bukit Dhoho Indah Kediri ini memang cukuplengkap.
Lokasi Dan Harga Tiket Masuk Bukit Dhoho Indah Kediri
Harga Tiket Masuk Bukit Dhoho Indah Kediri
Areanya yang dipenuhi pepohonan, membuat suasana disini cukup sejuk. Pengelola BDI pun menyediakan hammock area. Dengan membayar sejumlah uang kamu bisa menyewa hammock lalu bersantai dibawah pohon pohon yang rindang. Hammock area juga menjadi salah satu fasilitas favorit para pengunjung. Oleh sebab itu tempat ini juga sering disebut taman hammock kediri.Sedangkan fasilitas fasilitas penunjang lain diantaranya gazebo, kamar mandi umum, kantin, mushola, dan juga area parki.
Lokasi Dan Harga Tiket Masuk Bukit Dhoho Indah Kediri
Lokasi Bukit Dhoho Indah Kediri

Harga Tiket Masuk Bukit Dhoho Indah Kediri

Untuk masuk ke lokasi BDI, setiap pengunjung dikenakan tiket masuk seharga Rp 5 ribu. Cukup murah meriah mengingat lokasinya yang sejuk dan memiliki beragam wahana. Namun tentunya untuk menikmati wahana wahana disana akan dikenakan biaya sendiri (di luar tiket masuk bukir dhoho indah) . Misalnya untuk naik ATV dikenakan tarif Rp 20 ribu/ 4 kali putaran. Memancing dan sekaligus bisa menyantap hasil tangkapan dikenakan biaya Rp 50 ribu dan lain sebagainya
 baca juga: Tiket Masuk Kediri Waterpark Terbaru

 Lokasi Bukit Dhoho Indah Kediri

Lokasi BID ini berada di Desa Tiron, Kecamatan Banyakan, Kabupaten Kediri, Jawa Timur. Jika kamu dari kediri kota, bisa langsung menuju jalan raya kediri- nganjuk dan menuju banyakan., Jika sudah sampai di perempatan banyakan, ambil ke kiri yakni via jalan panglima besar sudirman. Ikuti saja jalan tersebut sampai bertemu bundaran, ambil yang lurus. Nanti disana ada papan petunjuk jalan menuju lokasi bukit dhoho indah. Untuk jam bukanya sendiri mulai pukul 9 pagi sampai 5 sore.

Rute Dan Lokasi Waduk Bajulmati Banyuwangi, Raja Ampatnya Jawa Timur

Rute Dan Lokasi Waduk Bajulmati Banyuwangi - Pulau pulau kecil yang seolah terapung diatas air di Wayag Raja Ampat memang membuat siapa saja terpesona dengan kecantikanya. Namun karena lokasinya berada di ujung timur Indonesia, harus berfikir dua kali untuk kesana. Selain jaraknya yang jauh, budget yang harus disiapkan pun tak sedikit. Tapi bagi warga jawa timur khususnya Banyuwangi dan sekitarnya, bisa menikmati panorama serupa. Memang, tidak secantik raja ampat, tapi pemandangan di waduk bajulmati bisa sejenak mengobati keinginanmu untuk berkunjung ke destinasi populer di Papua itu.

Keindahan di lokasi waduk bajulmati banyuwangi juga mirip dengan Teluk Asmoro di Malang. Kamu bisa mendapati pulau pulau kecil yang mengapung ditengah perairan luas. Waduk bajulmati sendiri sebenarnya berada di dua kabupaten yakni di Banyuwangi dan Situbondo. Waduk yang luasnya mencapai 91,93 ha ini digunakan untuk berbagai keperluan. Selain sebagai tempat wisata, air dari waduk dialirkan untuk 18 ribu KK, pelabuhan dan juga industri pembangkit mikrohidro. Waduk bajulmati cukup terkenal dikalangan netizen lantaran tempatnya yang instagramable asik buat hunting foto.
Rute Dan Lokasi Waduk Bajulmati Banyuwangi
Rute Dan Lokasi Waduk Bajulmati Banyuwangi  

Waduk Bajulmati situbondo dibangun mulai tahun 2006 dan baru rampung pada 2015 lalu. Kini sudah ada beberapa fasilitas penunjang bagi para pengunjung. Seperti speed boat untuk keliling waduk, permainan ATV, Outbound, Mushola dan juga rest area. Aktivitas hunting foto adalah aktivitas utama saat berkunjung ke waduk bajumati. Selain pemandangan pulau pulau kecil yang mirip raja ampat, kamu juga bisa melihat view gunung baluran dan gunung ijen ketika cuaca sedang cerah. Jembatan sepanjang 100 meter yang seolah seperti lorong panjang tak terbatas juga tak lepas dari mata kamera para pengunjung.

Alamat/ Lokasi Waduk Bajulmati Banyuwangi

Waduk bajulmati berada di perbatasan banyuwangi dan situbondo. Jika kamu ingin menikmati view ala raja ampat tersebut, silahkan datang ke Desa Wonorejo, Banyuputih, Situbondo atau ke Desa Bajulmati, KecamatanWongsorejo, Banyuwangi. Tempat wisata yang satu ini tidak memberlakukan tiket masuk. Kamu cukup bayar parkir Rp 5 ribu saja kalau mau masuk ke lokasi waduk bajulmati.
Spot Kece Lain: Kawah Wurung Bondowoso Di Kaki Gunung Ijen

Rute Ke Waduk Bajulmati Banyuwangi

Jika mau kesana kamu bisa melalui rute pelabuhan ketapang - pantai wadu dodol - Pasar Bajulmati - taman nasinoal baluran. Pokoknya ikuti saja petunjuk ke Taman nasional Baluran, sebab lokasi waduk bajulmati bersebelahan dengan Taman Baluran. Sekitar 10 menit setelah pintu masuk baluran, ada jalan masuk ke waduk di kiri jalan.
Selasa, 12 Desember 2017

Lokasi Dan Harga Tiket Masuk Kediri Waterpark Terbaru

Lokasi Dan Harga Tiket Masuk Kediri Waterpark - Kediri merupakan daerah di Jawa Timur yang cukup terkenal di kalangan wisatawan. Selain Gunung Kelud yang menjadi ikon pariwisata kediri dan kampung indian yang lagi hits di instagram, masih ada beberapa tempat wisata lainya yang harus kamu kunjungi. Salah satunya adalah kediri waterpark yang menyandang sebagai waterpark terbesar di Jawa Timur. Dengan berbagai macam wahana permainan air dan permainan non air, tempat ini sangat pas untuk menghabiskan libur akhir tahun nanti. Apalagi harga tiket masuknya lebih terjangkau dibandingkan theme park lainya  seperti Jatim Park 1ataupun WBL Lamongan.

Kediri Waterpark sebenarnya sudah dibuka sejak Juni 2014 lalu. Namun di penghujung tahun 2017 ini hadir dengan wajah baru. Lokasi kediri waterpark sendiri berada di kaki Gunung Wilis sehingga udara disinipun cukup sejuk. Di sekelilingnya kamu bisa menikmati pemandangan hijaunya alam pegunungan. Salah satu wahana yang cukup menantang adrenalin adalah water slide dengan panjang 206 meter. Water slide tersebut diklaim sebagai water slide terpanjang se Asia.
Lokasi Dan Harga Tiket Masuk Kediri Waterpark Terbaru
 Harga Tiket Masuk Kediri Waterpark Terbaru

Kediri Waterpark memiliki beberapa tipe kolam seperti kolam khusus anak dengan kedalaman 20 sampai 50 cm, Kemudian ada juga kolam arus yang memanjang seperti sungai. Kamu bisa naik pelampung lalu ikut terbawa arus hingga akhir kolam. Yang terakhir, ada kolam umum dengan kedalaman mencapai 3 meter. Wahana kediri waterpark ada juga yang non air seperti bianglala, komedi putar, mini coaster, sepeda udara, ontang anting dan lain sebagainya.
Lokasi Dan Harga Tiket Masuk Kediri Waterpark Terbaru
Lokasi Kediri Waterpark Terbaru

Harga Tiket Masuk Kediri Waterpark Terbaru 2017 - 2018

Harga tiket masuknya sekarang jauh lebih murah ketimbang pertama kali launching dulu. Kini kamu bisa masuk ke lokasi kediri waterpark dan menikmatisemua wahana air hanya dengan membayar tiket masuk Rp 25 ribu. Menariknya, disetiap minggu dan hari libur ada live musicnya. Namun perlu kamu ketahui, kediri waterpark buka dari selasa - minggu (senin libur) dari jam 9 pagi sampai jam 5 sore.
Baca juga: Ini Tiket Masuk Wisata Bajak Laut Gresik

Alamat / Lokasi Kediri Waterpark

Kediri waterpark terletak di jalan pagung raya, Desa Pagung,kecamatan Semen, Kabupaten Kediri. Lokasinya masih satu area dengan perumahan bukit podang residence. Untuk menuju kesana dari alun alun kediri arahkan saja menuju terminal kediri. Kemudian lurus terus menuju sumber podang. Lokasi kediri waterpark berada di kanan jalan sebelum sumber podang. Patung Ganesha dengan ukuran yang cukup besar akan menyambutmu setibanya disana.

Dengan harga tiketmasuk kediri waterpark yang baru, tempat ini pasti bakalan rame nih! Kalau belum punya agenda di akhir pekan nanti atau saat liburan natal & tahun baru besok bisa mencoba aneka wahana permainan di kediri waterpark. Ajak teman temanmu ya :D Setelah puas bermain main kamu bisa mencicipi bakso beranak nada yang menggoda.
Senin, 11 Desember 2017

Harga Tiket Masuk Dan Lokasi Wisata Bajak Laut Masangan Gresik

Harga Tiket Masuk Dan Lokasi Wisata Bajak Laut Masangan - Libur akhir tahun sudah mau tiba nih. Sudah punya agenda untuk liburan nanti? Water park boleh bisa jadi alternatif buat menghabiskan liburanmu. Kamu bisa seru seruan dengan sejumlah wahana air seperti water slide ataupun sekedar berenang. Namun waterpark identik dengan tiket masuknya yang lumayan mahal. Hal tersebut terkadang membuat beberapa orang berfikir dua kali. Tapi untuk water park yang satu ini, gak usah pikir pikir lagi deh! sebab tiket masuknya sangat terjangkau.

Seperti namanya wisata bajak laut, water park di Masangan Gresik ini mengusung konsep Bajak lautDi pintu masuknya, kita akan disambut dengan kepala bajak laut yang besar. Di kanan kiri jalan juga terdapat beberapa patung bajak laut. Setelah masuk ke lokasi wisata bajak laut gresik, kamu akan mendapati cumi cumi raksasa di tengah kolam. Tentu saja cumi cumi tersebut hanyalah patung. Tapi uniknya, kaki cumi cumi ini bergungsi sebagai water slide. Jadi kamu bisa masuk kedalam cumi cumi lalu meluncur ke kolam melalui kakinya. Kemudian dilengkapi juga dengan sejumlah wahana dan fasilitas lainya diantaranya ember tumpah, pelampung, dan beberapa payung di pinggir kolam untuk istirahat. Sedangkan untuk kolamnya sendiri terbagi menjadi beberapa bagian dari kolam khusus sampai untuk orang dewasa.


Harga Tiket Masuk Dan Lokasi Wisata Bajak Laut Masangan Gresik
Harga Tiket Masuk Wisata Bajak Laut Masangan Gresik
Tak hanya menawarkan wahana permainan air saja. Wisata Bajak laut masangan juga tak mau ketinggalan dengan trend wisata yang berkembang. Yup, disana kamu bisa menumukan sejumlah spot foto yang terpasang di beberapa sudut. Mulai dari lukisan 3 dimensi dari  kartun One Piece (kartun tentang bajak laut), spot telur raksasa, sampai tempat makan yang memiliki lorong beratap dedaunan. Pokoknya tempatnya emang gak jauh dari kesan instagenic, asik buat hunting foto. Nah lantas berapa sih harga masuknya?
Harga Tiket Masuk Dan Lokasi Wisata Bajak Laut Masangan Gresik
Lokasi Wisata Bajak Laut Gresik

Harga Tiket Masuk Wisata Bajak Laut Masangan Gresik

Gak perlu risau soal tiket masuknya, sebab para pengunjung hanya dikenakan tiket masuk seharga Rp 15 ribu pada hari senin sampai jumat. Sedangkan jika kamu datang di akhir pekan (sabtu dan minggu) cukup siapkan uang Rp 20 ribu saja untuk membayar tiket masuk wisata bajak laut gresik ini. Sangat terjangkau bukan? Kamu sudah bisa puas bermain air dan juga hunfot disana.

Alamat / Lokasi Wisata Bajak Laut Gresik

Wisata terbaru di Gresik ini terletak di Desa Masangan, Kecamatan Bungah. Lokasinya memang lumayan jauh kalau dari Gresik Kota, sekitar 22 km. Kamu tinggal berjalan ke arah barat menuju manyar melewati jalan raya sukomulyo. Kalau sudah sampai di SMA N 1 Manyar, masih ke barat lagi menuju bungah. Kalau sudah sampai di perempatan bungah, belok ke kiri. Lokasi wisata bajak laut masangan tinggal 3 km lagi. Kalau masih bingung, buka saja aplikasi google maps.
Sabtu, 09 Desember 2017

Lokasi Dan Tiket Masuk Kembang Langit Turi Sleman

Lokasi Dan Tiket Masuk Kembang Langit Turi - Sleman merupakan salah satu kabupaten di provinsi Yogyakarta yang memiliki sejumlah wisata populer. Geliat pariwisata di Sleman pun gak kalah meriahnya dengan wisata di Bantul, Kulon Progo maupun di Gunung Kidul. Lokasinya yang berada di lereng Gunung Merapi, tak heran jika memiliki udara sejuk dan panorama yang menawan. Sejumlah tempat wisata seperti The Lodge Word Castle, Merapi Park, Bukit Klangon, Wisata Kaliurang, Tebing Breksi dan lain sebagainya tak pernah sepi pengunjung. Namun jika sudah bosan dengan tempat tempat yang menawarkan spot foto instagenic tersebut, bisa mencoba mengunjungi Kembang Langit Outbound & gathering camp.

Lokasi Kembang Langit Sleman ini belum lama dibuka. Namun demikian sambutan dari wisatawan khususnya yang tinggal di Jogja cukup ramai. Hal ini lantaran Kembang Langit menawarkan panorama alam, udara yang sejuk dan dibalut dengan aneka macam kegiatan. Berbagai aktivitas yang bisa dilakukan di kembang langit diantaranya Outbound, wisata kuliner, hunting foto, hingga berburu bibit tanaman dan buah.Salah satu tanaman yang cukup digemari adalah bunga dewa dewi yang memiliki beragam warna seperti merah, pink, putih dan kuning. Harganya antara 25 ribu sampai 50 ribu / pot, tergantung besarnya tanaman.Ada juga bibit bibit lain seperti gendola, delima merah, paprica mini, flamboyan, pepaya emas, markisa dll.
Lokasi Dan Tiket Masuk Kembang Langit Turi Sleman
Harga Tiket Masuk Kembang Langit Turi Sleman
Sementara itu untuk paket outbound kembang langit, terbagi menjadi beberapa kategori yakni untuk TK - SD, SMP - SMA serta Dewasa. Selalin menawarkan fun game, dalam paket outbound tersebut juga sudah termasuk makan dan minum, trekking sungai, budidaya bunga/ buah sampai pembuatan pupuk organik. Harga outbound dikembang langit turi sleman ini dipatok IDR 85 ribu untuk anak anak dan pelajar serta IDR 112 ribu untuk paket dewasa dengan minimal peserta 20 orang.

Harga Tiket Masuk Kembang Langit Sleman

Bagi yang mau masuk ke lokasi kembang langit, akan dikenakan tiket masuk sebesar Rp 5 ribu pada hari senin sampai jumat. Sedangkan harga tiket masuk kembang langit pada akhir pekan adalah Rp 7.500,-. Setelah itu kamu bisa berfoto foto didalamnya atau sekedar menikmati udara sejuk bebas polusi. Sedangkan untuk outbound di kembang langit, sebaiknya reservasi dulu 5 hari sebelumnya.

Lokasi Dan Tiket Masuk Kembang Langit Turi Sleman
Harga paket outbound Kembang Langit Turi Sleman
Kesini Juga: Kampung Flory Sleman, Desa Wisata Tanaman Hias

Lokasi Kembang Langit Turi Sleman

Alamat kembang langit ini tepatnya berada di ponosaran kidul, Kelurahan Girikerto, Kecamatan Turi, Sleman, Yogyakarta. Untuk menuju kesana cukup mudah, dari kota yogyakarta lewati saja jalan monjali. Setibanya di peremapatan dekat monumen jogja kembali ambil yang lurus lewat jalan palagan. Lurus saja terus hingga masuk ke jalan pakem -  turi. Setelah jembatan pules lor ada pertigaan, belok ke kanan. Dari sini lokasi kembang langit tinggal sekitar setengah km lagi.